“Ayo buruan kita bergegas mengikuti bintang itu,” saut seorang raja. “Eh tunggu dulu, bintangnya semakin lama semakin meredup cahayanya.” Duh bintang yang menuntun kita kok semakin pudar cahayanya yaaa....? Cahayanya semakin pudar, kita akan kesulitan mengikuti kemana bintang itu berjalan.
Adik-adik, tau nga ya kenapa bintangnya kurang bercahaya....? Ternyata adik-adik, bintangnya tak bercahaya dikarenakan tertutup oleh sifat-sifat buruk yang pernah kita lakukan. Salah satunya, berebut mainan dengan teman, berebut mainan dengan adik dan kakak, tak mau mengalah, suka mengejek teman, tidak mau membantu teman, malas belajar dan mengerjakan tugas, lupa menabung dan asyik jajan, malas berdoa. Siapa disini yang pernah berbuat seperti yang kakak sampaikan tadi...? Jika pernah, mari kita tempelkan gambar emoticon orang yang sedih ke bintang.
(sebelumnya kita bagikan emoticon gambar orang sedih)
Nah...itu adik-adik,kenapa kok bintangnya itu tak bercahaya... bintangnya tak bercahaya karena tertutup gambar orang yang sedih, dan cemberut. Bintang nya tertutup oleh perbuatan-perbuatan yang membuat orang menjadi sedih.
Ayo siapa disini yang ingin membantu, supaya bintangnya kembali bersinar...? Siapa yang ingin bintangnya menjadi terang benderang? Supaya bintangnya kembali bersinar, maka kita akan menempelkan emoticone wajah orang tersenyum,kita tempelkan wajah gembira. Sambil satu persatu kita maju kedepan, kita tempelkan wajah orang tersenyum diatas emoticone gambar yang sedih tadi ya... Sambil maju menempelkan emoticon wajah orang gembira, sambil kita berkata” saya akan menjadi sumber kegembiraan bagi sesamaku.” Contohnya apa yaa... memberikan pinjaman alat tulis, tidak akan berebut mainan lagi, mengalah, mau antri, sabar dan masih banyak lagi....
Sekarang coba kita lihat...sekarang bintangnya kembali bersinar lagiiii....bintangnya kembali memancarkan sinaranyaa.... bintangnya bersinar karena niat tulus adik-adik untuk menjadi sumber kegembiraan bagi orang tua di rumah, kakak-adik, teman-teman dan sesama.
Adik-adik,dulu orang majus bisa bertemu dengan sang juru selamat dunia dengan dibantu oleh bintang. Sekarang, kita adalah bintang-bintang misioner itu. Bintang-bintang yang membawa suka cita, membawa damai, pengharapan bagi sesama. Siapa yang ingin bintangnya bercahayaaaa....dan terus memancarkan sinarnyaa...? Jika ingin terus memancarkan sinarnya...maka teruslah menjadi sumber kegembiraan bagai orang-orang disekitar kita yaa....
Selamat hari anak misioner sedunia....
“Bintang Misioner pancarkan sinarmu”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar